
BWS Kalimantan I Pontianak Melaksanakan Kegiatan : 1. Sosialisasi Permen 03 Tahun 2023 dan Nomor 02 Tahun 2024. 2. Focus Group Discussion Kewajiban Pemegan Izin Sumber Daya Air
Balai Wilayah Sungai Kalimantan I Pontianak melalui PPK PSDA SDA Kalimantan I menyelenggarakan dua kegiatan, yang pertama adalah “Sosialisasi Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia No. 3 Tahun 2023 & No. 2 Tahun 2024, Rabu (17/07).
kemudian dilanjutkan dengan kegiatan, Focus Group Discussion Kewajiban Pemegang Izin Sumber Daya Air” yang bertempatan di Hotel Mercure Pontianak mulai tangal 17-18 Juli 2024. Kamis (18/07).
Kedua kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Balai Wilayah Sungai Kalimantan I Pontianak serta penyampaian kata sambutan oleh PPK PSDA SDA Kalimantan I, yang diikuti oleh 80 instansi terkait.
Harapan dari sosialisasi serta diskusi ini dapat menjadi sarana komunikasi percepatan perizinan dan sosialisasi peraturan baru yang berlaku, sehingga pelaku usaha selain dapat dengan mudah mengajukan perizinan serta nyaman menjalankan usahanya.